Siapa yang tidak kenal dengan Kabupaten Banyuwangi. Dulu
kota ini desebut dengan kota santet, namun sekarang berubah menjadi kota
pariwisata dengan julukan The Sunrise of
Java, kota paling ujung timur pulau
Jawa. Ya, memang tidak mudah merubah
pemikiran masyarakat dari hal negatif menjadi ha positif. Itu semua adalah
perjuangan pemkab Banyuwangi yang dibawahi oleh Bapak Abdullah Azwar Anas,
bupati Banyuwangi. Ia telah bekerja keras merubahnya dengan masa jabatan dua
periodenya.
Banyuwangi kini memiliki banyak tempat wisata, dari wisata
pantai, underwater, hutan kota,
gunung, dan masih banyak lagi. Bukan hanya wisata, Banyuwangi pun dijuluki
dengan kota yang tak pernah sepi. Bukan sepi karena padat penduduk, melainkan
dengan banyaknya event-event lokal hingga mancanegara. Mulai dari budaya lokal
yang dikemas menjadi modern, hingga terobosan terbaru yang belum ada di kota
lainnya.
Untuk pariwisata, Banyuwangi memiliki dua taman nasional,
alas purwo yang berada di ujung selatan
dan alas Baluran yang berada di ujung utara Banyuwangi. Banyuwangi juga
memiliki banyak pantai, salah satunya pantai Bangsring yang memiliki spot foto
underwater. Lokasi wisata ini berada di utara pusat kota, dekat dengan alas
Baluran. Bukan hanya pantai dan taman nasional, Banyuwangi memiliki gunung
cantik yang bernama gunung Ijen. Gunung ini berada di sisi barat kabupaten.
Tidak seperti gunung lainnya, disana juga ada kawah belerang dan api biru abadi
(blue fire) yang hanya ada dua di dunia.
Kecantikan api ini hanya bisa dilihat saat malam hari, karena warna api yang
biru tidak dapat dilihat saat disiang hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar